Pengertian Insomnia : Apa itu insomnia ?
Sebelum
menjelakan cara mengatasi insomnia
akan lebih baik jika kita memahami apa itu insomnia, Insomnia adalah
kesukaran untuk memulai tidur ataupun mempertahankan tidur ( susah tidur ).
Biasanya kesulitan tidur ini disebabkan oleh gangguan didalam waktu dan
mekanisme tidur, hal ini biasanya diperberat dengan perilaku yang tidak sehat,
seperti tidak teratur jam tidur, seringnya begadang dan kebiasaan mengkonsumsi
sesuatu yang mengandung kafein seperti kopi dan juga rokok dapat menyebabkan susah
tidur.
Cara menghilangkan dan mengobati Insomnia (Cara Mengatasi Insomnia tanpa obat2an)
Cara menghilangkan dan mengobati Insomnia (Cara Mengatasi Insomnia tanpa obat2an)
Berikut
ini beberapa tips cara mengatasi insomnia tanpa bantuan obat-obatan yang
bisa anda lakukan untuk mengobati dan menghilangkan insomnia ( susah
tidur )
- Melakukan olahraga teratur.
Beberapa penelitian menyebutkan berolahraga yang teratur dapat membantu
orang yang mengalami masalah dengan tidur. Olahraga sebaiknya dilakukan
pada pagi hari dan bukan beberapa menit menjelang tidur. Dengan
berolahraga, kesehatan menjadi lebih optimal sehingga tubuh dapat melawan
stress yang muncul dengan lebih baik.
- Menghindari makan dan minum
terlalu banyak menjelang tidur. Makanan yang terlalu banyak akan
menyebabkan perut menjadi tidak nyaman, sementara minum yang terlalu
banyak akan menyebabkan seringnya ke belakan untuk buang air kecil. Sudah
tentu kedua keadaan ini akan mengganggu kenyenyakan tidur.
- Tidur dalam lingkungan yang
nyaman. Saat tidur, matikan lampu, matikan hal-hal yang menimbulakna
suara, pastikan anda nyaman dengan suhu ruangan tidur. Jauhkan jam meja
dari pandangan anda karena benda itu dapat membuat anda cemas karena belum
dapat terlelap sementara jarum jam kian larut dan pada akhirnya anda
semakin susah tidur.
- Mengurangi konsumsi minuman
yang bersifat stimulan atau yang membuat anda terjaga seperti teh,
kopi, alkohol dan rokok. Minuman ini akan menyebabkan anda terjaga yang
tentu saja tidak diperlukan bila ingin tidur.
- Makan makanan ringan yang
mengandung sedikit karbohidrat menjelang tidur, bila tersedia tambahkan
dengan segelas susu hangat
- Mandi / berendam dengan air
hangat 30 menit atau sejam sebelum tidur. air hangat akan menyebabkan efek
sedasi atau merangsang tidur. Selain itu juga mengurangi ketegangan tubuh
hal ini jg sangat bagus dibiasakan sebagai cara mengatasi insomnia
- Berhenti menonton TV, membaca
buku, setidaknya sejam sebelum tidur
- Menggunakan tempat tidur, hanya
untuk tidur. Hal ini akan membantu tubuh menyesuaikan diri dengan
lingkungan tempat tidur. Saat berbaring di tempat tidur maka akan timbul rangsanagan
untuk tidur.
- Melakukan aktivitas relaksasi
secara rutin> mendengarkan musik boleh juga tuh pake lirik
lagu insomnia Craig David, melatih pernafasan, meditasi
dan lain-lain akan membantu memperlambat proses yang terjadi dalam tubuh
sehingga tubuh anda menjadi lebih santai. Keadaan ini akan mempermudah
untuk tidur
- Menjernihkan pikiran. hilangkan
segala kekhawatiran yang menghinggapi pikiran. Salah satu cara untuk ini
adalah menuliskan semua pikiran melalui sebuah media.
- Tidur dan bangun dalam periode
waktu yang teratur setiap hari. Waktu tidur yang kacau akan mengacaukan
waktu tidur selanjutnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar